Dr. dr. Guntur Darmawan, Sp.PD, FPCP, FINASIM, CIPS adalah dokter spesialis penyakit dalam di RS Abdi Waluyo. Sebagai seorang dokter berprestasi, dr. Guntur banyak melakukan penelitian yang telah dipublikasikan di berbagai jurnal terakreditasi, baik nasional maupun internasional.
Komitmen nya untuk selalu memberikan pelayanan yang terbaik bagi pasiennya, memotivasi dr. Guntur untuk terus memperbarui ilmu terkini. Hal ini tercermin dari berbagai penghargaan dan sertifikasi yang telah diterimanya, termasuk Young Investigator Award dalam Kongres Dunia BMJD 2018, Hibah Penelitian Doktor 2022 dari Badan Riset dan Inovasi Nasional, Certified interventional pain sonologist 2024 dari world institute of pain. Beliau fasih berbahasa Indonesia, Inggris, Mandarin, dan Tagalog.
Alergi dan imunologi; Endokrinologi dan metabolisme; Penyakit dalam; Penyakit menular; Gastroenterologi; Geriatri; Hematologi; Onkologi; Reumatologi; Injeksi Muskuloskeletal dengan panduan Ultrasound